REALISASI BANTUAN DONASI CSR COVID-19 TEMPO SCAN GROUP KEPADA BNPB

  03/04/2020

Jakarta, 3 April 2020, Tempo Scan Group telah merealisasikan penyerahan bantuan kepada Badan Nasional Penanggulangan Bencana ("BNPB") sejumlah Rp 10.000.000.000 (sepuluh miliar rupiah) untuk membantu mengatasi wabah COVID-19. Bantuan diberikan secara langsung oleh Presiden Direktur Tempo Scan Group ("TSG") Handojo S. Muljadi kepada Kepala BNPB, Letjen Doni Monardo di kantor Graha BNPB.

Bantuan kepada BNPB tersebut berjumlah Rp 10.000.000.000 (sepuluh miliar rupiah) antara lain untuk membantu BNPB dalam pengadaan Alat Pendeteksi COVID—19, dan bantuan tersebut adalah bagian dari donasi CSR TSG yang terkait penanggulangan wabah COVID—19 ("CSR TSG - Covid 19") yang nilai keseluruhannya berjumlah Rp 17.500.000.000 (tujuh belas miliar lima ratus juta rupiah) sebagaimana telah diumumkan sebelumnya melalui Press Release TSG pada tanggal 31 Maret 2020 yang lalu.

Pemberian bantuan kepada BNPB merupakan realisasi secara bertahap dari komitmen CSR TSG - Covid 19 yang akan terdiri dari serangkaian bantuan kepada Instansi Pemerintah yang terkait antara lain Alat Pelindung Diri (APD) yang akan diperbantukan kepada para Tenaga Medis Indonesia serta produk obat-obatan, vitamin, minuman, susu anak, hand sanitizers, disinfectants, sabun, floor cleaners, dan lainnya, untuk diperbantukan untuk masyarakat Indonesia yang membutuhkan karena terdampak oleh wabah COVID-19.

Seluruh bantuan donasi TSG dilakukan secara bertahap dan diupayakan untuk bisa dituntaskan pada bulan Mei 2020. Tahapan realisasi tersebut akan dilakukan secara transparan dan terdokumentasi dengan baik, sebagai bentuk penanggungjawaban komitmen TSG terhadap bantuan donasi tersebut.

"Seluruh bantuan yang diberikan merupakan wujud nyata dari penjabaran core value Tempo Scan yaitu "Bertanggung Jawab" & "Bermanfaat" terhadap Bangsa dan Negara Kesatuan Republik lndonesia", ujar Handojo S. Muljadi.

TSG menyadari bahwa bantuan donasi tersebut hanyalah sebagian kecil dari apa yang dibutuhkan oleh Tenaga Medis Indonesia dan masyarakat Indonesia yang harus menghadapi krisis wabah COVlD—19. Upaya ini diharapkan mampu membantu Indonesia untuk lebih cepat menyelesaikan wabah COVlD-19 sehingga masyarakat dapat beraktivitas seperti semula.

***

Tentang Tempo Scan Group dan Program CSR

Tempo Scan Group merupakan suatu kelompok usaha swasta nasional yang terdiri lebih dari 30 perusahaan termasuk PT. Tempo Scan Pacific, Tbk. sebagai salah satu anak perusahaan dari Tempo Scan Group. Kegiatan usaha Tempo Scan Group dimulai pada tanggal 3 Nopember 1953 dan bergerak di bidang usaha utama di bidang manufaktur & pemasaran produk Farmasi, produk Nutrisi, produk Konsumen & Kosmetika, serta Jasa Distribusi & Logistik, dan Property & Jasa Keuangan.

Beberapa produk—produk unggulan Tempo Scan Group dengan harga yang terjangkau dan sepenuhnya diproduksi di dalam negeri oleh ribuan karyawan/wati Tempo Scan Group juga telah mendapatkan dukungan dari masyarakat Indonesia sehingga berhasil menjadi tuan rumah di negerinya sendiri yaitu antara lain adalah:

1. SOS, merupakan produk perbekalan kesehatan rumah tangga yang menyediakan produk Hand Sanitizer, Desinfectant & Hand Soap yang sangat membantu untuk mencegah pandemic COVID—19;

2. hemaviton, merupakan pionir produk multivitamin dan suplemen kesehatan antara lain hemaviton C1000 untuk meningkatkan daya tahan tubuh, hemaviton Action dan hemaviton Stamina Plus untuk menjaga kesehatan tubuh, diproduksi dan didistribusikan oleh putra putri bangsa Indonesia selama lebih dari 42 tahun;

3. vidoran, produk multivitamin dan nutrisi anak, yang diproduksi dan dipasarkan oleh Tempo Scan Group dengan harga terjangkau dan membantu para orang tua untuk bisa memberikan dengan nutrisi tepat dan bermutu bagi putra—putri mereka. Produk vidoran adalah perwujudan tanggung jawab nyata Tempo Scan Group dalam membantu anak-anak Indonesia mendapatkan Kesetaraan Kesempatan agar mereka bisa menempuh pendidikan secara optimal dengan memperoleh nutrisi yang tepat;

4. bodrex, selain merupakan produk obat sakit kepala No. 1 di Indonesia dari generasi ke generasi yang telah hadir sejak 49 tahun yang lalu, juga tersedia bodrex Flu & Batuk untuk atasi Flu & Batuk tanpa ngantuk;

5. MY BABY, Minyak Telon Plus pertama yang memberikan perlindungan anti nyamuk dan No. 1 di Indonesia, berhasil diciptakan oleh Tempo Scan Group dengan memadukan kekayaan alam Indonesia dengan inovasi;

6. Marina, produk Hand Body Lotion No. 1 di Indonesia, merupakan produk perawatan tubuh yang menjadi sahabat setia perempuan Indonesia;

7. Oskadon, merupakan obat sakit kepala yang terkemuka di Indonesia;

8. NEO rheumacyl; merupakan obat nyeri otot dan sendi yang terkemuka di Indonesia;

9. bodrexin; merupakan obat demam, flu dan batuk anak-anak yang terkemuka di Indonesia.

Menyadari bahwa dukungan yang diberikan oleh seluruh masyarakat Indonesia berperan penting dalam perkembangan dan kemajuan Perusahaan, Tempo Scan Group memegang teguh nilai—nilai dasar Perusahaan "Bertanggung Jawab" dan "Bermanfaat", yang diwujudkan dengan program Corporate Social Responsibility (CSR).